280 PNS Terima Satyalancana Karya Satya, Begini Pesan Gubernur Kalteng

280 Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkup Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah menerima Satyalancana Karya Satya. Gubernur Kalteng memberikan pesan khusus kepada mereka.

280 PNS Terima Satyalancana Karya Satya, Begini Pesan Gubernur Kalteng
Wakil Gubernur Kalteng Edy Pratowo menyematkan secara simbolis tanda kehormatan Satyalancana Karya Satya kepada perwakilan peserta.

Palangka Raya - Wakil Gubernur (wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo menyerahkan penghargaan tanda kehormatan Satyalancana Karya Satya kepada 280 Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkup pemerintah provinsi setempat. 

Acara penyerahan dilaksanakan di Aula Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur Kalteng, Kota Palangka Raya, Selasa 15 Agustus 2023, dengan dihadiri oleh seluruh kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD). 

Melalui sambutan yang dibacakan oleh Edy Pratowo, Gubernur Kalteng berpesan, agar tanda kehormatan yang telah didapatkan itu dapat dijaga dan dipelihara dengan sebaik-baiknya, serta digunakan sebagaimana mestinya. 

"Sudah sepantasnya penghargaan ini diterima dengan rasa syukur dan sukacita serta rasa bangga, karena dengan penganugerahan ini saudara-saudara dinilai telah berbakti selama 10, 20 dan 30 tahun lebih," katanya, 15 Agustus 2023.

Penganugrahan tanda penghargaan Satyalancana Karya Satya juga menjadi momentum untuk dapat menambah kapasitas dan kapabilitas dalam menjalankan tugas melayani masyarakat secara profesional, jujur, adil dan merata serta menjadi teladan bagi PNS lainnya. 

Gubernur Kalteng mengharapkan, jangan sampai ada anggapan bahwa tanda kehormatan ini hanya dipakai saat penganugerahan ini saja, akan tetapi sesungguhnya penghargaan ini mengandung makna kebanggaan. 

“Atas nama Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah, saya mengucapkan selamat dan terima kasih serta penghargaan yang setinggi-tingginya, tingkatkan terus kinerja dan pengabdian," ungkapnya. (Ai) 

Ikuti Nusapaper.com di Google News untuk mendapatkan berita terbaru.