Banjir Barito Utara: Tanggung Jawab Kita Bersama

Sebagai wakil rakyat, ia mendesak agar pemerintah daerah segera memberikan bantuan yang dibutuhkan oleh masyarakat yang terdampak banjir.

Banjir Barito Utara: Tanggung Jawab Kita Bersama
Anggota DPRD Barito Utara, Wardatun Nurjamilah.

Muara Teweh - Kabupaten Barito Utara sedang dilanda banjir disebagian wilayah dan telah memaksa ratusan penduduknya untuk mengungsi. Kondisi ini sangat memerlukan bantuan dan perhatian dari pemerintah daerah, sebagai tanggung jawab bersama untuk membantu masyarakat yang terdampak banjir.

Anggota DPRD Barito Utara, Wardatun Nurjamilah mengatakan bahwa saat ini, kondisi di Kabupaten Barito Utara sudah memasuki tahap yang perlu konsen dari pemerintah daerah. Sebagai wakil rakyat, ia mendesak agar pemerintah daerah segera memberikan bantuan yang dibutuhkan oleh masyarakat yang terdampak banjir.

“Pemerintah daerah perlu membangun posko bantuan dan menjalankan operasi penanganan bencana agar masyarakat dapat memberikan bantuannya secara terorganisir,” ujarnya, Minggu (21/1).

Ia juga menambahkan tanggung jawab mengatasi banjir di Barito Utara tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, tetapi menjadi tanggung jawab masyarakat sebagai warga negara. Dalam kondisi seperti ini, semua warga negara harus saling membantu dan bekerjasama untuk membantu masyarakat yang terkena musibah banjir. 

“Bencana alam dapat terjadi kapan saja dan di mana saja, oleh karena itu, kita harus selalu siaga dan bekerja sama untuk menghadapi bencana ini,” imbaunya.

Seperti yang diketahui musibah banjir di Barito Utara tidak bisa dihindari, karena wilayah ini selalu mengalami banjir setiap tahun, terutama pada musim penghujan. Kondisi alam yang sering kali memunculkan bencana alam harus dihadapi oleh seluruh warga negara, dan pemerintah sebagai pihak yang lebih bertanggung jawab harus hadir dan turut serta membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak.

Saat ini, ratusan jiwa harus mengungsi ke tempat yang lebih tinggi. Kehadiran pemerintah daerah sangat diperlukan untuk menyediakan posko dan tempat tinggal sementara untuk korban banjir. Pemerintah daerah harus mengalokasikan dana dan anggaran dalam APBD untuk bencana alam, khususnya banjir yang selalu terjadi di Barito Utara setiap tahunnya.

“Kita semua harus bersatu dalam menjalankan tugas ini dan memberikan dukungan yang diperlukan untuk membantu masyarakat yang terdampak banjir di Barito Utara. Mari kita saling bahu-membahu menjalankan tanggung jawab kita sebagai warga negara,” serunya.

Ikuti Nusapaper.com di Google News untuk mendapatkan berita terbaru.