Dorong Pemberdayaan lokal, Dewan Ajak Libatkan Warga dalam Pembangunan Desa
Pentingnya pemberdayaan masyarakat lokal dalam setiap program pembangunan di tingkat desa.

KASONGAN – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan, Esenhover, mendorong pentingnya pemberdayaan masyarakat lokal dalam setiap program pembangunan di tingkat desa. Menurutnya, keterlibatan warga setempat tidak sekadar menjadi tenaga kerja, melainkan upaya strategis meningkatkan perekonomian masyarakat pedesaan.
Dalam keterangan resminya, Jumat (5/7/2024), Esenhover menekankan bahwa pemberdayaan masyarakat merupakan kunci untuk menggerakkan roda perekonomian di wilayah pedesaan.
"Dengan dilibatkannya masyarakat setempat, diharapkan perekonomian desa dapat mengalami perbaikan signifikan," ucapnya.
Namun demikian, politisi Partai Hanura ini juga memberikan catatan penting. Pelaksanaan program pembangunan harus sesuai perencanaan dan menghindari potensi pelanggaran hukum.
"Kami ingin memastikan tidak ada persoalan hukum yang timbul akibat kesalahan dalam pelaksanaan kegiatan," tegasnya.
Esenhover melihat keterlibatan masyarakat dalam pembangunan desa sebagai solusi strategis mengatasi pengangguran.
"Mengapa harus mendatangkan tenaga kerja dari luar, sementara warga desa kita membutuhkan pekerjaan?" ujarnya dengan tegas.
Lebih lanjut, dia berharap perangkat desa dapat memperhatikan aspek pemberdayaan masyarakat secara komprehensif. Program pembangunan menurutnya harus benar-benar memberikan manfaat nyata bagi warga desa.
"Program yang dibuat harus tepat sasaran dan dapat dimanfaatkan oleh masyarakat luas. Jangan sampai menjadi sekadar proyek yang tidak bermakna," tambahnya