DPRD Dorong Pemenuhan Guru di Wilayah Hulu Katingan Hingga 90 Persen Tahun 2025
Lengkapnya tenaga pengajar di sekolah berdampak langsung pada peningkatan kualitas pendidikan dan daya saing pelajar

KASONGAN – Kekurangan tenaga pendidik di wilayah utara Kabupaten Katingan terus menjadi perhatian serius anggota DPRD Katingan, Sugianto. Ia menyebutkan bahwa pada tahun 2024 kebutuhan guru di wilayah tersebut telah mencapai 75 persen dan berharap tahun 2025 mendatang dapat terpenuhi hingga 90 persen.
“Kami sangat berharap kekurangan guru di wilayah hulu dapat teratasi sepenuhnya untuk menunjang pendidikan generasi muda di Kabupaten Katingan,” ujar Sugianto, Senin, 10 Juni 2024.
Legislator Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini menjelaskan bahwa ia telah bertahun-tahun menyuarakan persoalan kekurangan guru di wilayah hulu, baik melalui forum paripurna reses maupun secara langsung kepada dinas terkait.
“Terutama di sekolah-sekolah desa, kekurangan guru sudah lama menjadi masalah yang terus saya dorong untuk diatasi,” jelasnya.
Meski capaian saat ini cukup signifikan, Sugianto menegaskan bahwa Pemerintah Daerah (Pemda) Katingan perlu tetap mengalokasikan tambahan tenaga pendidik, baik dari Pegawai Negeri Sipil (PNS) maupun Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), untuk memastikan semua sekolah memiliki guru yang memadai.
“Lengkapnya tenaga pengajar di sekolah akan berdampak langsung pada peningkatan kualitas pendidikan dan daya saing pelajar,” pungkasnya.
Sugianto berharap Pemda Katingan menjadikan pemenuhan kebutuhan tenaga pendidik di wilayah hulu sebagai prioritas agar pendidikan di daerah tersebut sejajar dengan wilayah lainnya.