DPRD Kabupaten Katingan Mendorong Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik
Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Katingan, Nanang Suriansyah, mengungkapkan harapan masyarakat akan peningkatan kualitas pelayanan publik oleh pemerintah. Dia menekankan pentingnya pelayanan publik sebagai penilaian kinerja pemerintah langsung oleh masyarakat

KASONGAN - Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Katingan, Nanang Suriansyah, menyampaikan harapan masyarakat untuk peningkatan kualitas pelayanan publik oleh pemerintah. Menurutnya, pelayanan publik merupakan ujung tombak dalam pelayanan pemerintah kepada masyarakat.
"Karena berhadapan langsung dengan masyarakat, pelayanan publik menjadi penilaian langsung terhadap kinerja pemerintah," ungkap Nanang kepada wartawan pada Selasa, 2 Juli 2024.
Politisi Partai Golkar ini menekankan bahwa peningkatan kualitas pelayanan publik harus segera diimplementasikan sebagai bagian dari reformasi birokrasi yang dicanangkan oleh pemerintah. Dia meminta semua perangkat daerah terkait, baik di lingkup Pemerintah Kabupaten Katingan maupun unit kerja lainnya, untuk mengoptimalkan pelayanan publik guna memudahkan masyarakat.
Nanang menegaskan pentingnya penyelenggaraan pelayanan publik dengan menekankan adanya standar yang harus dipatuhi, sebagaimana diamanatkan dalam Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang pelayanan publik.
"Pemerintah berkewajiban memberikan pelayanan publik yang baik untuk masyarakat. Standar pelayanan publik dianggap sebagai suatu keharusan yang wajib dimiliki oleh setiap perangkat daerah di pemerintah kabupaten serta instansi vertikal dan unit kerja lainnya," tandasnya.