DPRD Katingan Apresiasi Penambahan Armada Truk Sampah untuk Atasi Masalah Sampah
Rudi Hartono menyatakan bahwa masalah sampah di Ibu Kota Kecamatan Katingan Tengah, Tumbang Samba, sangat mengganggu dan menciptakan pemandangan yang tidak sedap.

KASONGAN – Anggota DPRD Kabupaten Katingan, Rudi Hartono, memberikan apresiasi kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Katingan, khususnya Dinas Lingkungan Hidup (DLH), yang telah memberikan bantuan armada truk sampah dan ambrol di Katingan Tengah.
Rudi Hartono menyatakan bahwa masalah sampah di Ibu Kota Kecamatan Katingan Tengah, Tumbang Samba, sangat mengganggu dan menciptakan pemandangan yang tidak sedap. Tumpukan sampah yang ada di pinggiran Jalan Minun Dehen menjadi perhatian serius, dan kehadiran armada truk serta ambrol diharapkan dapat membantu menyelesaikan permasalahan tersebut.
"Ini memang sudah lama kami sampaikan kepada pemerintah daerah, dan akhirnya melalui DLH, telah diberikan truk sampah dan ambrol," ungkapnya, Senin (5/8/2024).
Politisi dari Partai Golkar ini menjelaskan bahwa dengan adanya armada truk sampah dan ambrol, pihak kecamatan dapat memanfaatkan fasilitas yang ada untuk mencegah penumpukan sampah di jalan Minun Dehen.
"Semoga dengan adanya armada tersebut, tidak terjadi lagi penumpukan sampah," tambahnya.
Rudi juga mengingatkan masyarakat, khususnya yang membuang sampah di area Jalan Minun Dehen, untuk menggunakan ambrol yang telah disediakan oleh pemerintah kabupaten. Hal ini penting agar tidak menyulitkan petugas dalam mengangkut sampah ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA).
"Kami harap kesadaran masyarakat agar membuang sampah pada tempatnya, jangan buang sampah di ruas jalan," pungkasnya.