DPRD Katingan: Sektor Pertanian Potensial Tingkatkan PAD
Sektor pertanian, memiliki potensi sangat besar yang dapat dioptimalkan untuk meningkatkan PAD

KASONGAN - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan menegaskan bahwa sektor pertanian memiliki potensi besar dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Untuk itu, pemerintah daerah diminta untuk memberikan perhatian lebih pada peningkatan sarana dan prasarana serta melakukan terobosan-terobosan di sektor tersebut.
Anggota DPRD Katingan, Yudea Pratidina, mengungkapkan bahwa sektor pertanian, terutama di wilayah Kecamatan Mendawai dan Katingan Kuala, memiliki potensi yang sangat besar yang dapat dioptimalkan untuk meningkatkan PAD. "Kami sangat berharap agar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Katingan dapat melakukan berbagai terobosan untuk mengembangkan sektor pertanian," katanya.
Menurut Yudea, investasi pada sektor pertanian, khususnya dalam pengelolaan beras, dapat memberikan dampak positif yang signifikan, baik bagi petani, masyarakat, maupun untuk pendapatan daerah. "Kami berharap agar pemerintah daerah dapat melakukan investasi di bidang pertanian, karena hal ini sangat potensial untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat," ucapnya.
Yudea mencontohkan bahwa hasil pertanian dari kedua kecamatan tersebut termasuk dalam skala yang cukup besar dan sering mengalami surplus. Dengan adanya terobosan dari pemerintah daerah, diharapkan hasil pertanian bisa semakin meningkat dan memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitarnya.
Selain itu, Yudea juga menyoroti pentingnya peningkatan sarana dan prasarana pertanian serta pemasaran hasil pertanian yang optimal. Ia menekankan bahwa pemerintah daerah melalui perusahaan daerah dapat membeli hasil panen para petani dengan harga standar dan melakukan pengelolaan pemasaran yang baik, sehingga produk pertanian Kabupaten Katingan dapat dipasarkan di dalam maupun luar daerah.