DPRD : Masif Ajak Masyarakat Tidak Golput

Salah satu cara yang dilakukan untuk menyukseskan pilkada yakni dengan masif menyosialisasikan seluruh tahapan pilkada, pada berbagai kegiatan yang dilakukan oleh pemerintah kecamatan, pemerintah desa dan kelurahan.

DPRD : Masif Ajak Masyarakat Tidak Golput
Anggota DPRD Kabupaten Gumas Charles Frengki

KUALA KURUN - Anggota DPRD Kabupaten Gumas Charles Frengki meminta kepada seluruh camat, kepala desa, dan lurah, agar terus masif mengajak masyarakat untuk tidak golput dan menggunakan hak pilihnya pada pilkada tahun 2024.

"Saya minta semua pihak mulai dari camat, lurah, kades, dan ketua RT/RW membantu menyukseskan setiap tahapan pilkada, yakni mengajak masyarakat menggunakan hak pilih, dengan datang ke TPS," ujar Charles, Kamis, 6 Juni 2024.

Dia mengatakan, salah satu cara yang dilakukan untuk menyukseskan pilkada yakni dengan masif menyosialisasikan seluruh tahapan pilkada, pada berbagai kegiatan yang dilakukan oleh pemerintah kecamatan, pemerintah desa dan kelurahan.

"Contohnya pada kegiatan PKK, rapat di kecamatan, desa dan kelurahan, hingga rapat tingkat RT/RW, itu bisa diselipkan dengan menyampaikan imbauan kepada masyarakat untuk menggunakan hak pilih," terangnya.

Politisi Partai Golkar ini menuturkan, akan sangat disayangkan jika hak pilih tidak digunakan atau golput. Pasalnya, pemilihan bupati-wakil bupati dan gubernur-wakil gubernur itu akan menentukan nasib daerah lima tahun kedepan.

"Mari seluruh camat, lurah, kades, dan ketua RT/RW untuk bersama-sama menyosialisasikan bahwa hak pilih itu harus digunakan. Jangan sampai golput," terangnya.

Dia menambahkan, pilkada adalah pesta demokrasi yang harus disukseskan oleh seluruh masyarakat. Untuk itu, semua pihak diharapkan berperan serta, agar pelaksanaan bisa berjalan dengan tertib, aman dan lancar.

"Mari bersama-sama menyukseskan pelaksanaan pilkada tahun 2024, dengan ciptakan kamtibmas yang aman dan kondusif," tandasnya. (Ar)

Ikuti Nusapaper.com di Google News untuk mendapatkan berita terbaru.