DPRD Pulpis Dorong SOPD Untuk Menggali PAD

Pemerintah Daerah harus lebih kreatif dan mendorong kepala OPD untuk menggali sumber-sumber PAD yang memiliki potensi untuk ditingkatkan

DPRD Pulpis Dorong SOPD Untuk Menggali PAD

Pulang Pisau - Anggota DPRD Kabupaten Pulang Pisau Tendean Indra Bella meminta agar pemerintah daerah lebih kreatif dan mendorong kepala SOPD untuk menggali sumber-sumber pendapatan asli daerah (PAD) yang memiliki potensi untuk ditingkatkan.

"Pemerintah Daerah harus lebih kreatif dan mendorong kepala OPD untuk menggali sumber-sumber PAD yang memiliki potensi untuk ditingkatkan," ucap Tandean, Rabu (1/11/2023)

Saat ini banyak sektor PAD yang bisa untuk ditingkatkan seperti objek pajak dan retribusi daerah. Namun untuk bisa melaksanakan pemungutan pajak dari berbagai sektor yang berpotensi diperlukan pembentukan perda baru atau dilakukan peninjauan kembali perda yang ada terkait penerimaan objek pajak dan retribusi daerah.

"Kita mengharapkan agar Pemkab Pulang Pisau melalui OPD melakukan analisa terhadap realisasi penerimaan terhadap PAD yang tidak mencapai target atau realisasinya sangat rendah dan menjadi perhatian khusus," katanya.

Khusus untuk pajak PBB dan BPHTB agar pemerintah daerah memperhatikan dan meningkatkan pengendalian intern terhadap kegiatan pemungutan pajak PBB sehingga uang pajak yang dipungut masuk daerah dengan utuh.

"Dengan mencari metode dan inovasi sehingga pembayaran pajak PBB dan BPHTB menjadi mudah, terjangkau dan murah," tutupnya. (Bi)

Ikuti Nusapaper.com di Google News untuk mendapatkan berita terbaru.