Empat Penjabat Bupati Resmi Dilantik, DPRD Katingan Dorong Sinergitas Pembangunan Daerah
Pentingnya sinergi antara penjabat bupati dengan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Katingan.

KASONGAN – Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Katingan, Nanang Suriansyah, menyambut positif pelantikan empat penjabat bupati yang dilakukan oleh Gubernur Kalimantan Tengah, Senin (12/8/2024).
Proses pergantian penjabat bupati ini dilakukan untuk mengisi kekosongan pemerintahan setelah beberapa kepala daerah mengundurkan diri guna fokus menjadi bakal calon kepala daerah. Salah satu penjabat yang dilantik adalah Sutoyo, yang akan mengemban tugas sebagai Penjabat Bupati Katingan.
"Kami menyambut baik kedatangan penjabat bupati baru untuk melanjutkan pembangunan daerah," tegas Nanang.
Ke-empat penjabat Bupati yang dilantik adalah:
- H. Darliansjah (Penjabat Bupati Kapuas)
- Sutoyo (Penjabat Bupati Katingan)
- Said Salim (Penjabat Bupati Lamandau)
- Rendy Lesmana (Penjabat Bupati Sukamara)
Nanang menekankan pentingnya sinergi antara penjabat bupati dengan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Katingan. Menurutnya, komunikasi dan koordinasi antarkelembagaan menjadi kunci utama dalam menyelesaikan berbagai persoalan pembangunan daerah.
"Kami berharap terjalin komunikasi dan silaturahmi yang baik antarpemangku kebijakan," ujarnya.
Lebih lanjut, ia mendorong para penjabat bupati untuk:
- Menjalankan tugas dan fungsi secara optimal
- Memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat
- Mendorong percepatan pembangunan daerah
"Mari bersama-sama memberikan pengabdian terbaik untuk masyarakat," pungkas Nanang.
Pelantikan penjabat bupati ini diharapkan dapat menjadi momentum baru dalam percepatan pembangunan dan pelayanan publik di masing-masing daerah.