Fahrudin Minta Pemkab Katingan Segera Perbaiki Jalan Rusak yang Berbahaya

Pentingnya perbaikan jalan untuk mencegah kerusakan yang lebih besar, sehingga akan membuat nyaman pengguna jalan.

Fahrudin Minta Pemkab Katingan Segera Perbaiki Jalan Rusak yang Berbahaya

KASONGAN – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan, Muhammad Fahrudin, mendesak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Katingan untuk segera melakukan perbaikan pada sejumlah ruas jalan yang mengalami kerusakan. Fahrudin menyebutkan, banyak titik di jalan kabupaten yang berlubang dan membahayakan keselamatan pengguna jalan.

“Banyak titik yang sudah berlubang dan bisa membahayakan pengendara. Kerusakan ini perlu segera ditangani sebelum semakin parah,” ujar Fahrudin, Rabu, 19 Juni 2024, di kantor DPRD Katingan.

Legislator yang berasal dari Daerah Pemilihan (Dapil) I ini menekankan pentingnya perbaikan jalan untuk mencegah kerusakan yang lebih besar. “Jika kerusakan dibiarkan begitu saja, tentu akan semakin parah seiring waktu,” tambahnya.

Fahrudin menyoroti kondisi jalan di Kecamatan Pulau Malan, yang awalnya hanya mengalami kerusakan ringan dengan lubang-lubang kecil, namun kini kondisinya sudah cukup membahayakan. “Tidak semua jalan di Kecamatan Pulau Malan rusak, tapi ada beberapa titik yang cukup mengkhawatirkan,” jelasnya.

Ia juga mengingatkan, kerusakan jalan yang dibiarkan tanpa penanganan bisa memperburuk kondisi jalan, terutama mengingat jalan tersebut dilintasi berbagai jenis kendaraan, mulai dari kendaraan kecil hingga yang berbobot melebihi kapasitas.

Fahrudin berharap agar instansi terkait segera merespons permasalahan ini, mengingat potensi kecelakaan yang bisa terjadi akibat kerusakan jalan yang semakin parah. “Jika belum ada anggaran untuk perbaikan besar, anggaran pemeliharaan bisa digunakan untuk tambal sulam sementara,” sarannya
.

Ikuti Nusapaper.com di Google News untuk mendapatkan berita terbaru.