GEKRAFS DPW Kalteng Harapkan Dapat Menampung Ide Kreatif
Palangka Raya - Mewakili Gubernur, Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan (Ekobang) Leonard S. Ampung menyampaikan Gerakan Ekonomi Kreatif Nasional (GEKRAFS) gerakan masyarakat dan para pelaku ekonomi kreatif yang memiliki visi bersama yakni belajar, bersinergi, berdaya guna serta sebuah gerbang penggerak ekonomi kreatif yang berfokus pada pengembangan 17 sub sektor ekonomi sebagai pilar ekonomi kreatif masa depan Indonesia.
"Keberadaan creative hub di Kalimantan Tengah saat ini menjadi simpul pelaku ekonomi yang diharapkan dapat menampung berbagai ide kreatif yang mana dapat membangun dan meningkatkan kegiatan bagi para pelaku ekonomi kreatif yang akan menghasilkan produk yang mempunyai nilai ekonomis," ujar Leonard, Jumat (23/6).
Maka dari itu diharapkan keberadaan pengurus GEKRAFS di Kalteng dapat lebih menguatkan simpul-simpul kreatif secara khusus di Kalimantan Tengah sehingga mampu menciptakan peluang lapangan kerja baru demi kesejahteraan masyarakat di seluruh penjuru Nusantara.
“Saya mengingatkan agar seluruh anggota yang tergabung di dalamnya mampu bergerak selaras, memanfaatkan potensi bersama untuk memajukan sektor ekonomi kreatif yang ada di daerah kita,” tutur Leonard membacakan sambutan Gubernur.
Ekonomi kreatif di Bumi Tambun Bungai saat ini memiliki berbagai tantangan serta hambatan. Namun semua tantangan dan hambatan itu tentunya harus bisa dijadikan sebagai peluang.
“Disinilah kami mengharapkan peran GEKRAFS untuk bisa mendukung, membina dan memberdayakan para pelaku ekonomi kreatif agar bisa lebih maju dan sejahtera serta mampu bersaing di dunia global,” lanjut Leonard.
Leonard S. Ampung juga mengatakan dengan adanya berbagai potensi yang dimiliki Kalimantan Tengah, produk kreatif dapat dikembangkan serta tidak kalah kualitasnya dengan produk-produk daerah lainnya.
“Insya Allah, saya yakin dan percaya produk ekonomi kreatif dapat dikembangkan, bahkan produk ekonomi kreatif kita dari segi kualitas tidak kalah dengan produk – produk daerah lainnya,” imbuh Gubernur melalui Asisten Leonard S. Ampung.
Lebih lanjut, Gubernur melalui Asisten Ekobang juga mengajak seluruh pengurus GEKRAFS di Kalteng untuk memperkuat komitmen, sinergi dan kolaborasi dalam memajukan serta mengembangkan produk ekonomi kreatif yang dihasilkan oleh pelaku ekonomi kreatif.
“Jika pelaku Ekraf dan UMKM Kita maju, tentunya ekonomi akan tumbuh dan masyarakat menjadi tangguh serta sejahtera," tandasnya.
GEKRAFS didorong agar dapat mengayomi pelaku ekonomi kreatif yang ada di Kalimantan Tengah dan mampu memperkuat peran strategis GEKRAFS sebagai mitra Pemerintah Daerah dalam pembangunan perekonomian, demi terwujudnya Kalteng Makin BERKAH untuk Indonesia maju.