Gubernur Kalteng Sugianto Sabran Gelar Pasar Murah di Kecamatan Laung Tuhup
kunjungan kerja ini juga dimanfaatkan oleh Gubernur Sugianto untuk berdialog langsung dengan masyarakat dan mendengarkan berbagai keluhan serta aspirasi terkait kondisi dan kebutuhan daerah tersebut.

Puruk Cahu – Kunjungan kerja Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Sugianto Sabran, beserta rombongan pada hari kedua di Kabupaten Murung Raya mendapat sambutan hangat dari warga Kecamatan Laung Tuhup. Acara pasar murah yang digelar di halaman kantor kecamatan setempat dihadiri oleh ratusan masyarakat yang antusias menyambut inisiatif tersebut.
Dalam sambutannya, Pj Bupati Murung Raya, Hermon, menyampaikan bahwa tujuan dari pasar murah ini adalah untuk membantu meringankan beban masyarakat, khususnya dalam menghadapi fluktuasi harga kebutuhan pokok yang kerap mengalami kenaikan.
“Semoga pasar murah ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat, terutama dalam menghadapi harga kebutuhan yang semakin tinggi,” ujar Hermon, Jumat (11/10).
Gubernur Kalteng, Sugianto Sabran, turut menyampaikan bahwa kegiatan pasar murah ini merupakan wujud kepedulian Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah dalam mendukung kesejahteraan masyarakat.
“Pemerintah Provinsi berkomitmen untuk terus melaksanakan program-program yang dapat mendukung stabilitas ekonomi masyarakat, salah satunya melalui kegiatan seperti pasar murah ini,” kata Sugianto.
Selain pasar murah, kunjungan kerja ini juga dimanfaatkan oleh Gubernur Sugianto untuk berdialog langsung dengan masyarakat dan mendengarkan berbagai keluhan serta aspirasi terkait kondisi dan kebutuhan daerah tersebut.
Di sela-sela kegiatan pasar murah, Gubernur Kalteng juga memberikan bantuan berupa uang tunai kepada masyarakat setempat sebagai bentuk perhatian dan dukungan pemerintah terhadap kesejahteraan mereka.
Acara pasar murah tersebut berlangsung lancar dan penuh kebersamaan, dengan warga mengapresiasi kegiatan ini. Mereka berharap pasar murah serupa dapat digelar secara rutin sebagai upaya untuk menjaga stabilitas harga barang kebutuhan pokok di tingkat lokal, serta memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam memperoleh barang dengan harga terjangkau.