Jelang Debat Cawapres, Cak Imin Minim Sentimen Positif
Sentimen negatif terhadap Anies-Imin setelah Debat Cawapres 2024 jauh lebih besar dibandingkan dengan pasangan calon lain.

Debat Capres-Cawapres keempat kembali digelar hari ini, Minggu (21/1/2023), menjelang Pemilu pada 14 Februari 2024 mendatang. Seperti debat sebelumnya, calon wakil presiden Muhaimin Iskandar, Gibran Rakabuming, dan Mahfud MD akan kembali beradu argumen dalam satu panggung.
Sebelumnya, pada Debat Cawapres yang digelar pada 23 Desember 2023 lalu, pasangan calon nomor urut 1, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menjadi sosok yang paling disorot setelah debat tersebut. Namun, kini masyarakat digemparkan dengan hasil riset Continuum Indef yang menggunakan pendekatan big data untuk mengetahui respons dan sentimen masyarakat terkait Debat Cawapres 2024 melalui platform X, yang biasanya dikenal dengan Twitter.
Riset tersebut mendapatkan hasil bahwa perbincangan warganet tentang pasangan Anies Baswedan dan Imin mencapai 13.300. Angka ini jauh dibandingkan dengan pasangan calon lain, di mana Prabowo-Gibran mendapatkan perbincangan sebanyak 4.800 dan Ganjar-Mahfud sebanyak 2.000. Walaupun demikian, sentimen negatif terhadap Anies-Imin setelah Debat Cawapres 2024 jauh lebih besar dibandingkan dengan pasangan calon lain.
“Pasangan Prabowo-Gibran mengantongi sentimen positif sebesar 77,69% dan sentimen negatif 22,31%. Kemudian pasangan Ganjar-Mahfud mendapatkan sentimen positif 64,03% dan sentimen negatif 35,97%. Sedangkan pasangan Anies-Imin hanya mendapatkan sentimen positif sebesar 4,27%,” mengutip hasil riset Continuum Indef.
Menurut hasil riset Continuum Indef, rendahnya sentimen positif dari Cak Imin disebabkan karena netizen menilai performanya selama debat kurang, dan hal ini bisa berdampak pada elektabilitasnya dengan Anies. Dalam analisa tersebut, puncak perbincangan terjadi sekitar pukul 20.00 WIB. Jika penilaian netizen yang diringkas dengan satu kata, Muhaimin MD berpengalaman, Gibran outstanding, dan Cak Imin banyak blunder.
Dalam rangka memilih pemimpin negara, masyarakat memiliki peran penting sebagai pemilih. Meskipun hasil riset menunjukkan sentimen negatif terhadap Anies-Imin, namun semua pasangan calon memiliki kelebihan dan kekurangan sendiri-sendiri. Masyarakat haruslah bijaksana dalam menentukan pilihan, dengan menimbang segala aspek yang berpengaruh pada masa depan negara dan rakyat.
Oleh karena itu, pada saat debat berlangsung, kita semua harus bisa menjadi pendengar yang kritis serta pintar dalam menganalisa setiap argumen yang disampaikan oleh para calon dan pasangannya. Mari gunakan hak pilih kita dengan bijak untuk kebaikan dan masa depan bangsa.