Ketua Sementara DPRD Katingan Ajak Anggota Dewan Baru Bangun Komitmen Bersama
Yudea menekankan pentingnya kerja sama dan sinergi untuk mencapai tujuan bersama.

KASONGAN – Ketua Sementara DPRD Kabupaten Katingan, Yudea Pratidina, mengajak seluruh anggota DPRD Kabupaten Katingan masa jabatan 2024-2029 untuk membangun komitmen bersama dalam mengemban amanat rakyat dan mendukung visi misi daerah. Meskipun berasal dari latar belakang partai politik yang berbeda, Yudea menekankan pentingnya kerja sama dan sinergi untuk mencapai tujuan bersama.
“Apapun yang telah diberikan Anggota DPRD masa jabatan 2019-2024, marilah kita jadikan modal dasar dalam melaksanakan tugas dan fungsi untuk lima tahun mendatang. Tentunya itu akan penuh dengan tantangan, sehingga mau tidak mau dan suka tidak suka harus kita hadapi guna tercapainya Katingan berkarya maju bersama,” ucapnya baru-baru ini.
Yudea mewakili seluruh anggota DPRD periode 2024-2029 menyampaikan terima kasih kepada anggota DPRD periode 2019-2024 atas kerja keras dan dedikasi mereka selama lima tahun masa jabatan. “Apa yang telah dilaksanakan selama masa jabatan lima tahun, DPRD sebagai lembaga pemerintah daerah adalah wahana demokrasi dalam penyelenggaraan pemerintahan,” ujarnya.
Ia mengakui adanya perbedaan pendapat di antara anggota dewan sebagai hal yang wajar dalam sistem demokrasi. “Meskipun terdapat pendapat yang berbeda, lanjut Politisi PDI Perjuangan ini, itu merupakan hal bisa dan merupakan ciri demokrasi dalam kedudukan yang sama, sejajar dan tidak saling membawahi. DPRD memiliki hubungan kerja yang bersifat kemitraan dengan Pemerintah Daerah,” jelasnya.
Yudea berharap terjalinnya hubungan harmonis antara DPRD dan Pemerintah Daerah, serta kerja sama yang baik antar anggota dewan untuk mewujudkan pemerintahan yang baik demi keadilan dan kesejahteraan masyarakat. Ia juga berharap anggota dewan senior dapat membimbing anggota dewan baru agar dapat menjalankan tugas dan fungsi secara maksimal.
“Kami akan sangat menghargai bila rekan-rekan turut menyambangkan pendapat, saran serta pemikiran yang konstruktif dalam menjalankan tugas kami sebagai Anggota DPRD Katingan. Kepada anggota dewan yang terpilih kembali, kami berharap agar bisa memberikan bimbingan untuk anggota dewan baru agar kita bisa melaksanakan tugas dan fungsi secara maksimal untuk kesejahteraan masyarakat,” pungkasnya.(*)