Kunker Pj. Bupati Murung Raya ke Dinas Perkebunan Kalteng: Fokus pada Perluasan Areal Tanam Padi dan Pengembangan Kakao

Kadisbun Rizky R. Badjuri mengungkapkan apresiasinya kepada Pemerintah Kabupaten Murung Raya atas dukungan mereka dalam pengembangan kakao di Kalimantan Tengah.

Kunker Pj. Bupati Murung Raya ke Dinas Perkebunan Kalteng: Fokus pada Perluasan Areal Tanam Padi dan Pengembangan Kakao
Kunjungan kerja Pj. Bupati Murung Raya Hermon beserta jajaran ke Dinas Perkebunan Kalteng.

Palangka Raya - Kepala Dinas Perkebunan Provinsi Kalimantan Tengah (Prov. Kalteng), Rizky R. Badjuri, menerima kunjungan kerja dari Penjabat (Pj) Bupati Murung Raya, Hermon, beserta jajaran baru-baru ini. Pertemuan tersebut difokuskan pada pembahasan terkait Perluasan Areal Tanam (PAT) Padi dan Pengembangan Kakao di Kabupaten Murung Raya.

Kadisbun Rizky R. Badjuri mengungkapkan apresiasinya kepada Pemerintah Kabupaten Murung Raya atas dukungan mereka dalam pengembangan kakao di Kalimantan Tengah. "Saya mengapresiasi Pemkab Mura, terutama atas komitmen mereka dalam pemenuhan kebutuhan komoditas kakao," ujar Rizky, saat dikonfirmasi, Kamis (4/7).

Beliau juga menyoroti pentingnya pengembangan industri dan budidaya kakao sebagai langkah strategis untuk memajukan potensi ekonomi daerah. "Komoditas kakao di Kalteng sudah menunjukkan tren positif, dengan perkembangannya terlihat di beberapa wilayah seperti Kabupaten Barito Utara, Barito Selatan, Barito Timur, dan Murung Raya," tambahnya.

Lebih lanjut, terkait dengan PAT padi, Pemerintah Kabupaten Murung Raya berkomitmen untuk menjadikan daerah mereka sebagai sentra penghasil tanaman padi lahan kering. Hal ini sejalan dengan visi Pemerintah Provinsi Kalteng untuk menjadikan Murung Raya sebagai sentra penghasil kedua komoditas tersebut.

"Pemerintah Kabupaten Murung Raya ingin memperkuat ketahanan pangan daerah dengan menjadi sentra penghasil padi lahan kering. Kami mendukung visi ini sebagai bagian dari strategi untuk meningkatkan kemandirian pangan di daerah," ujar Pj. Bupati Hermon.

Kunjungan ini memperkuat komitmen kedua belah pihak dalam mengoptimalkan potensi pertanian di Kalimantan Tengah, serta menghadirkan dampak positif bagi ekonomi lokal dan kesejahteraan masyarakat setempat.

Ikuti Nusapaper.com di Google News untuk mendapatkan berita terbaru.