Lion Air Group Luncurkan Rute Penerbangan Langsung Palangka Raya-Yogyakarta

Penerbangan perdana ini ditandai dengan Inaugural Flight yang sukses mendarat di Bandara Tjilik Riwut.

Lion Air Group Luncurkan Rute Penerbangan Langsung Palangka Raya-Yogyakarta
Pembukaan rute penerbangan langsung dari Palangka Raya menuju Yogyakarta

Palangka Raya – Lion Air Group melalui Maskapai Penerbangan Super Air Jet resmi membuka rute penerbangan langsung dari Palangka Raya menuju Yogyakarta dan sebaliknya. 

Penerbangan perdana ini ditandai dengan Inaugural Flight yang sukses mendarat di Bandara Tjilik Riwut, Palangka Raya, pada Jumat pagi, pukul 10.05 WIB, Jumat (22/11).

Pj. Walikota Palangka Raya, Hera Nugrahayu, menyambut positif pembukaan rute baru ini. Dalam kesempatan tersebut, Hera mengungkapkan optimisme bahwa jalur penerbangan ini akan membuka peluang kerja sama yang lebih luas, tidak hanya untuk Kalimantan Tengah, tetapi juga dengan wilayah lain di Indonesia, termasuk Sumatera yang selama ini belum terhubung langsung dengan Palangka Raya. 

“Diharapkan penerbangan ini dapat mendukung pengendalian inflasi serta memberikan dorongan signifikan bagi perekonomian bisnis di wilayah tersebut,” sebut Hera.

Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Palangka Raya, Adiah Chandra Sari, juga memberikan apresiasi terhadap hadirnya rute baru ini. 

"Kami berharap rute penerbangan ini akan mempermudah masyarakat yang ingin bepergian ke Yogyakarta dan sebaliknya. Selain itu, rute ini diharapkan dapat mendukung sektor pariwisata dan ekonomi antara dua provinsi serta memberikan stimulus positif untuk kunjungan wisatawan menjelang akhir tahun 2024," ujarnya.

Dalam rangkaian acara Inaugural Flight, tamu undangan diberikan souvenir miniatur pesawat Super Air Jet, serta pengalungan Lilis Lamiang dan pemasangan Lawung/Sumping kepada kru pesawat dan perwakilan agen perjalanan yang turut hadir.

Lion Air Group, yang merupakan induk perusahaan maskapai swasta terbesar di Indonesia, mengoperasikan sejumlah maskapai seperti Lion Air, Wings Air, Batik Air, Super Air Jet, Batik Air Malaysia, dan Thai Lion Air. Pembukaan rute ini merupakan bagian dari upaya mereka untuk semakin memperluas jaringan penerbangan domestik.

Penerbangan langsung Palangka Raya-Yogyakarta ini diharapkan dapat memperkuat konektivitas antar wilayah, sekaligus mendukung sektor pariwisata dan perekonomian di kedua kota.

Ikuti Nusapaper.com di Google News untuk mendapatkan berita terbaru.