Mencegah Gangguan Kesehatan pada Lansia

Penting bagi lansia untuk menjaga gaya hidup sehat dengan makan makanan sehat, berolahraga, dan menghindari kebiasaan buruk.

Mencegah Gangguan Kesehatan pada Lansia
Tim Geriatri melakukan skrining Geriatric Depression Scale (GDS). Adapun skrining ini digunakan sebagai deteksi dini depresi pada lansia.

Palangka Raya - Memasuki usia senja terdapat beberapa gangguan kesehatan yang sering terjadi, seperti gangguan penglihatan, gangguan pendengaran, mudah lupa, pikun, dan depresi. 

Hal ini disampaikan oleh Psikolog Reisqita Vadika, yang menyebutkan untuk mencegah masalah kesehatan tersebut, penting bagi lansia untuk menjaga gaya hidup sehat dengan makan makanan sehat, berolahraga, dan menghindari kebiasaan buruk. 

"Lansia juga perlu memeriksakan diri ke dokter secara teratur dan menjalani pemeriksaan kesehatan yang direkomendasikan," ujarnya, Sabtu (11/11).

Ditambahkan Reisqita, hal yang tak kalah penting adalah menjaga aspek psikis dan sosial. Kesehatan dan kebahagiaan merupakan dua hal yang saling berhubungan. Kebahagiaan dapat meningkatkan perasaan bahagia dan kepuasan hidup seseorang. Oleh karena itu, para lansia perlu menjaga kesehatan dan merasa bahagia di hari tuanya.

Senada, Direktur RSJ Kalawa Atei, Seniriaty menyampaikan bahwa menjaga kesehatan tubuh di usia lanjut menjadi harapan banyak orang. Kesehatan yang baik tak hanya berarti fisik, tetapi juga psikis dan sosial. 

"Ketika seseorang memiliki tubuh yang sehat, maka ia akan merasa lebih energik dan lebih mampu menikmati hidupnya. Para lansia perlu memahami pentingnya persiapan menjadi lansia dan tetap sehat, aktif, produktif, dan mandiri di usia senja," pesannya.

Seniriaty menghimbau sebagai masyarakat yang berada di usia produktif, perlu memiliki kesadaran dan pemahaman yang baik mengenai kesehatan dan kesiapan menjadi lansia. 

"Dengan mempersiapkan diri secara dini dan menjaga kesehatan, kita dapat memperlambat terjadinya gangguan kesehatan pada usia senja serta meraih kesehatan dan kebahagiaan di hari tua," pungkasnya. 

Ikuti Nusapaper.com di Google News untuk mendapatkan berita terbaru.