Mendorong Pembangunan Infrastruktur Kelistrikan yang Ramah Investor
Beberapa investor telah menyatakan dukungan mereka terhadap investasi di sektor kelistrikan di Kalimantan Tengah.

Palangka Raya - Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) memberikan komitmen kuat untuk menciptakan lingkungan investasi yang kondusif dan ramah bagi para investor di provinsi tersebut. Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Ekobang) Sekretariat Daerah Kalteng, Sri Widanarni, mengemukakan bahwa hal ini dapat dilakukan melalui pembangunan infrastruktur kelistrikan yang berkelanjutan dan ramah lingkungan.
Dalam upayanya mewujudkan Kalteng Makin BERKAH, Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah bekerja sama dengan pihak PT. PLN Persero dalam mengelola sumber daya alam di daerah tersebut. Hal ini juga didukung oleh beberapa investor yang telah menyatakan dukungan mereka terhadap investasi di sektor kelistrikan di Kalimantan Tengah.
“Selain berfokus pada pembangunan infrastruktur kelistrikan yang berkelanjutan, Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah juga berupaya mengintegrasikan energi terbarukan dalam pengembangan sektor kelistrikan di Kalteng,” ujar Sri, Sabtu (20/1).
Dalam rangka memenuhi permintaan pasokan listrik yang semakin meningkat, Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah bekerja lebih keras lagi untuk mengembangkan energi dan sumber daya secara umum, terutama dalam sektor ketenagalistrikan.
Sebagai bentuk komitmennya, Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah tidak hanya fokus pada pengembangan infrastruktur kelistrikan semata. Ia juga serius dalam menciptakan iklim investasi kelistrikan yang kondusif dan ramah bagi para investor.
“Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah terus melakukan perbaikan untuk memperbaiki iklim investasi kelistrikan dalam rangka mendorong pertumbuhan rasio elektrifikasi daerah,” imbuhnya.
Listrik adalah salah satu faktor besar yang mempengaruhi pertumbuhan suatu daerah. Oleh karena itu, pembangunan infrastruktur kelistrikan yang ramah investor menjadi sangat penting. Diharapkan komitmen yang kuat dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah ini dapat menarik perhatian para investor dan memacu pertumbuhan ekonomi yang semakin baik.