Pemkab Barito Utara Gelar Rapat Persiapan Evaluasi Kinerja Pj Bupati Triwulan I 2023
Pj. Sekda Jufrianyah menjelaskan bahwa pertemuan ini difokuskan pada pembahasan data yang akan disajikan oleh Pj Bupati.

Muara Teweh - Pemerintah Kabupaten Barito Utara (Pemkab Barut) menggelar rapat persiapan dan finalisasi evaluasi kinerja Penjabat (Pj) Bupati Barito Utara untuk triwulan pertama tahun 2023, Selasa (9/1).
Rapat ini bertujuan untuk mematangkan paparan yang akan disampaikan oleh Pj Bupati di hadapan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
Pj. Sekda Jufrianyah menjelaskan bahwa pertemuan ini difokuskan pada pembahasan data yang akan disajikan oleh Pj Bupati.
"Malam ini kami membahas apa yang akan dipaparkan besok di Kemendagri. Kami memastikan bahwa data yang diberikan dan paparan Pj Bupati sudah siap agar tidak ada kendala saat evaluasi nanti," ungkap Jufrianyah saat memimpin rapat.
Dalam rapat tersebut, kepala perangkat daerah menyampaikan 10 indikator yang diminta oleh Kemendagri. Rapat ini dihadiri oleh Pj Bupati Barito Utara Drs Muhlis, Pj Sekda Drs Jufrianyah, 13 Kepala Perangkat Daerah, serta kepala bagian (Kabag) dan Kepala Bidang (Kabid) di lingkungan Pemkab Barito Utara.