Pemkab Barito Utara Gelar Rapat Persiapan Musrenbang Kecamatan 2024

Rapat persiapan ini bertujuan untuk memastikan pelaksanaan Musrenbang di setiap kecamatan dapat berlangsung dengan lancar, serta mencapai tujuan pembangunan dan perencanaan daerah yang baik dan terukur.

Pemkab Barito Utara Gelar Rapat Persiapan Musrenbang Kecamatan 2024
Rapat persiapan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan tahun 2024

Muara Teweh — Pemerintah Kabupaten Barito Utara (Pemkab Barut) menggelar rapat persiapan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan tahun 2024 di aula Bappeda Litbang Barito Utara, Senin (15/1).

Rapat ini dipimpin oleh Asisten III Setda, Yaser Arafat, dan Asisten I Setda, Eveready Noor, serta dihadiri oleh Kepala Perangkat Daerah dan camat se-Kabupaten Barito Utara.

Musrenbang 2024 dijadwalkan berlangsung setelah Pemilu dan sebelum bulan Ramadhan, dimulai di Kecamatan Lahei Barat pada 19 Februari 2024 dan berakhir di Kecamatan Teweh Tengah pada 26 Februari 2024. Rapat persiapan ini bertujuan untuk memastikan pelaksanaan Musrenbang di setiap kecamatan dapat berlangsung dengan lancar, serta mencapai tujuan pembangunan dan perencanaan daerah yang baik dan terukur.

Asisten III Setda, Yaser Arafat, dalam arahannya menekankan pentingnya kerjasama dan partisipasi aktif dari semua pihak terkait. Ia juga memberikan apresiasi kepada camat yang telah memberikan masukan dan menyetujui jadwal pelaksanaan Musrenbang.

“Hari ini kita adakan rapat persiapan Musrenbang untuk menyatukan persepsi dan memastikan kesiapan pelaksanaan di setiap kecamatan, agar kegiatan ini dapat berjalan dengan baik,” ujar Yaser Arafat.

Dengan rapat persiapan ini, diharapkan proses Musrenbang akan berjalan lancar dan efektif dalam mencapai tujuan pembangunan daerah.

Ikuti Nusapaper.com di Google News untuk mendapatkan berita terbaru.