Pemkab Murung Raya Dorong Digitalisasi UMKM melalui Pelatihan Digital Marketing
Pemkab Murung Raya melalui Disperindagkop UKM menggelar pelatihan digital marketing bagi 150 UMKM dan koperasi, mendorong inovasi dan digitalisasi untuk meningkatkan daya saing ekonomi daerah.

Puruk Cahu – Pemerintah Kabupaten (Pemkab Murung Raya) melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan Usaha Kecil Menengah (Disperindagkop UKM) mengadakan pelatihan digital marketing untuk pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) serta manajemen koperasi, khususnya di Kecamatan Murung.
Acara ini berlangsung di Aula Cahai Ondhui Tingang pada Rabu, 4 September 2024, dan dibuka langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Murung Raya, Hermon. Dalam pelatihan ini, sebanyak 150 peserta hadir, terdiri dari 100 pelaku UMKM dan 50 pengurus koperasi. Ketua Panitia sekaligus Kepala Disperindagkop UKM, Suria Siri, menekankan pentingnya UMKM sebagai penggerak utama ekonomi di Murung Raya.
“Melalui pelatihan ini, saya berharap agar tenaga kerja dalam UMKM dapat aktif secara produktif, berdaya saing, dan memberikan kontribusi besar pada pengembangan ekonomi berbasis kebutuhan pasar yang semakin dinamis dan berkembang,” ujar Suria Siri.
Ia juga menambahkan bahwa akselerasi digitalisasi sangat penting untuk membantu UMKM bersaing tidak hanya secara lokal dan nasional, tetapi juga global. Pelatihan ini diharapkan mampu memberikan keterampilan pemasaran, penjualan, hingga pengelolaan yang memanfaatkan platform digital.
Pj Bupati Hermon turut menegaskan bahwa digitalisasi memberikan kemudahan yang tidak boleh diabaikan.
“Kalau tidak memanfaatkan digitalisasi, maka akan tertinggal. Pengetahuan tentang digitalisasi itu penting, termasuk memahami cara membuat produk menarik melalui fotografi dan kemasan. Inovasi sangat dibutuhkan, tetapi kualitas juga harus tetap dijaga,” ungkap Hermon.
Ia juga berpesan kepada peserta pelatihan koperasi agar serius mengikuti kegiatan ini, mengingat manajemen koperasi yang baik merupakan kunci keberhasilan organisasi tersebut.
“Manajemen koperasi memang betul-betul harus dilakukan dengan baik,” tutupnya.
Pemkab Murung Raya berharap pelatihan ini dapat mendorong UMKM dan koperasi untuk semakin kompetitif, berinovasi, dan mendukung pengembangan ekonomi berbasis digitalisasi di daerah.