Pemprov Kalteng Gelar Pasar Murah Menyambut Hari Raya Idul Adha

Pasar Murah tersebut merupakan bagian dari serangkaian kegiatan menyambut Hari Raya Idul Adha.

Pemprov Kalteng Gelar Pasar Murah Menyambut Hari Raya Idul Adha
Wagub Kalteng Edy Pratowo menyampaikan mengenai pelaksanaan Pasar Murah

Palangka Raya - Menjelang perayaan Idul Adha atau Hari Raya Kurban, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Tengah (Kalteng) mengambil langkah konkret untuk meringankan beban masyarakat dengan menggelar Pasar Murah. Pasar Murah tersebut tidak hanya diadakan di satu lokasi, tetapi tersebar di 13 Kabupaten dan 1 Kota se-Kalteng.

Wakil Gubernur (Wagub) Kalteng, H. Edy Pratowo, dalam keterangannya mengungkapkan bahwa Pasar Murah tersebut merupakan bagian dari serangkaian kegiatan menyambut Hari Raya Idul Adha. "Ada beberapa kegiatan, yaitu Pasar Murah di 13 Kabupaten dan 1 Kota," ujar Wagub Edy Pratowo, Jumat (7/6).

Pasar Murah ini tidak hanya menjadi momen belanja murah bagi masyarakat, namun juga diisi dengan kegiatan yang menyehatkan. Pada Minggu (9/6/2024) pukul 06.00 WIB, akan digelar Jalan Sehat Bersama di seputaran Bundaran Besar. Kemudian, pada pukul 07.00 WIB di Halaman Istana Isen Mulang, Pasar Murah akan dilaksanakan khusus untuk ASN Golongan II, Golongan I, PPPK, dan Tenaga Kontrak (Tekon). Paket yang disiapkan terdiri dari beras, minyak goreng, gula, kue kering, dan lain-lain.

"Warga bisa berolahraga bersama sekaligus berbelanja dengan harga terjangkau di Pasar Murah ini," jelas Wagub Edy.

Selain Pasar Murah, Pemprov Kalteng juga menyalurkan bantuan hewan kurban untuk Kabupaten/Kota. Hewan kurban tersebut didistribusikan berdasarkan kebutuhan dari beberapa usulan Kabupaten/Kota kepada panitia pelaksana kurban yang akan menerima di daerah masing-masing.

Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalteng, H. Nuryakin, menambahkan bahwa akan ada rapat besar pada hari Senin terkait berbagai kegiatan. Selanjutnya, pada Selasa, pihaknya akan mulai terjun ke lapangan untuk membagi hewan kurban dan Sembako.

Sementara itu, secara serentak hari ini Pasar Murah digelar di 5 titik di Kota Palangka Raya. Pasar Murah ini diprioritaskan di daerah padat penduduk dengan kategori banyak warga masyarakat yang tidak mampu. Di setiap titik minimal disediakan 250 paket Sembako untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

Ikuti Nusapaper.com di Google News untuk mendapatkan berita terbaru.