Pj Bupati Barito Utara Buka Kegiatan Pencanangan Pekan Imunisasi Nasional Polio
Pencanangan pekan imunisasi nasional polio adalah momen penting dalam upaya pemerintah meningkatkan cakupan imunisasi polio di seluruh Indonesia.

Muara Teweh - Pj. Bupati Barito Utara Drs. Muhlis membuka pencanangan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio tingkat Kabupaten Barito Utara di Halaman Sekolah SDN 5 Melayu, Kecamatan Teweh Tengah, Kabupaten Barito Utara, Selasa (23/7).
Dalam sambutannya Muhlis menyampaikan pencanangan pekan imunisasi nasional polio adalah momen penting dalam upaya pemerintah meningkatkan cakupan imunisasi polio di seluruh Indonesia, bertujuan untuk mengingatkan masyarakat akan pentingnya imunisasi dalam melindungi anak-anak dari penyakit polio, serta untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya imunisasi secara umum.
"Saya mengajak semua pihak, baik itu orang tua, tenaga kesehatan, maupun masyarakat luas, untuk berperan aktif dalam mendukung program imunisasi nasional. Pemerintah Kabupaten Barito Utara berkomitmen penyediaan vaksin yang aman dan berkualitas serta memastikan kemudahan akses imunisasi bagi semua anak untuk mendapatkan vaksin polio agar mencegah penyebaran penyakit polio dan melindungi anak-anak dari dampaknya," kata Muhlis.
Muhlis juga menghimbau untuk menjadikan pekan imunisasi nasional polio sebagai momentum untuk berbagi informasi, menginspirasi orang lain, dan merangkul lebih banyak anak-anak untuk mendapatkan perlindungan yang mereka butuhkan.
Kepala Dinas Kesehatan Barito Utara Pariadi AR melalui Sekretaris Dinas Kesehatan Ruyanto melaporkan berdasarkan keputusan Menteri Kesehatan RI nomor HK.01.07/MENKES/1031/2024 tahun 2024 tentang pelaksanaan pekan imunisasi nasional dalam rangka penanggulangan KLB Polio dan surat edaran menteri dalam negeri RI nomor 400.5.1/2819/SJ tanggal 21 juni 2024 tentang pelaksanaan pekan imunisasi nasional dalam rangka penanggulangan KLB Polio.
Adapun tujuan kegiatan sebagai upaya tanggap kasus dan kewaspadaan dini KLB Polio dan memastikan kegiatan pencanangan pekan imunisasi nasional polio tahun 2024 dilaksanakan secara serentak seluruh Indonesia.