Serah Terima Jabatan 3 Pejabat Utama Polda Kalteng

Seah terima jabatan (Sertijab) tiga pejabat utama dan satu Kapolres dalam jajaran Polda Kalteng.

Serah Terima Jabatan 3 Pejabat Utama Polda Kalteng
Kapolda Kalteng, Irjen Pol Djoko Poerwanto, pada saat memimpin serah terima jabatan.

Palangka Raya - Graha Bhayangkara Mapolda Kalimantan Tengah (Kalteng) menjadi saksi serah terima jabatan (Sertijab) tiga pejabat utama dan satu Kapolres dalam jajaran Polda Kalteng. Sertijab tersebut dipimpin langsung oleh Kapolda Kalteng Irjen Pol. Djoko Poerwanto.

Kapolda Kalteng Irjen Pol. Djoko Poerwanto mengapresiasi para pejabat yang telah berdedikasi dan berinovasi bagi Polda Kalteng. Selain itu, ia juga memberikan sambutan selamat datang kepada pejabat baru dan berharap agar secepat mungkin beradaptasi dengan lingkungan kerjanya.

“Serah terima jabatan atau biasa disebut Sertijab dalam institusi keamanan memang menjadi hal yang lumrah. Beberapa alasan seperti penghargaan dan penyegaran institusi sering menjadi dasar dalam sertijab tersebut. Semoga dengan adanya sertijab, Polda Kalteng semakin kuat dan solid dalam menjalankan tugas-tugas penyelamatan dan perlindungan masyarakat,” ujar Kapolda, Kamis (4/1).

Jabatan yang diserah terimakan meliputi Direktur Pengamanan Obyek Vital (Dirpamobvit), Direktur Intelejen Keamanan (Dirintelkam), Kepala Bidang TIK, dan Kapolres Sukamara.

Menurut Karo SDM, Kombes Pol. Ivan Adhityas Nugraha, Sertijab kali ini dilakukan sebagai tindak lanjut dari Surat Keputusan Kapolri nomor Kep/2866/XII/2023 tanggal 28 Desember 2023. Hal ini juga sebagai penghormatan kepada personel dan usaha untuk menyegarkan institusi.

“Mutasi tersebut merupakan hal biasa di tubuh Polri, Ini adalah sebuah reward pimpinan kepada personelnya sekaligus bentuk penyegaran terhadap institusi Polri,” ujarnya.

Kepala Biro Humas, Kombes Pol. Erlan Munaji, menambahkan detail perubahan jabatan dalam Sertijab kali ini. Antara lain, posisi Dirpamobvit, Dirintelkam, Kabid TIK, dan Kapolres Sukamara.

“Untuk Dirintelkam dari Kombes Pol Ajie Indra Dwi Atma, yang kini menjabat sebagai Kasubdit Kehidupan Bernegara Ditsosbud Baintelkam Polri, kepada Kombes Pol Febriyanto Wachidin, yang sebelumnya menjabat Kasubdit Investasi Perbankan dan Koperasi Ditekonomi Baintelkam Polri,” ucapnya.

Acara serah terima jabatan dihadiri oleh Wakapolda Kalteng Brigjen Pol. Mohamad Agung Budijono, Irwasda Kombes Pol. Ady Soeseno, beserta seluruh pejabat utama dan Kapolres di bawah Polda Kalteng.

Turut hadir juga dalam acara Sertijab tersebut adalah para pejabat yang telah berkontribusi selama bertugas di Polda Kalteng. 

Ikuti Nusapaper.com di Google News untuk mendapatkan berita terbaru.