Sunatan Massal, DPRD Katingan Apresiasi Kepedulian PHBI
Sunat adalah kewajiban bagi laki-laki muslim yang telah memasuki usia akil baligh. Selain itu, sunat juga memiliki manfaat dari segi kesehatan

KASONGAN – Anggota DPRD Kabupaten Katingan, Muhammad Effendi, memberikan apresiasi terhadap kegiatan sunatan massal yang diselenggarakan oleh Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kabupaten Katingan.
Acara ini berlangsung di Kantor Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) Katingan, Selasa pagi, 11 Juli 2024.
Menurut Effendi, kegiatan ini sangat membantu masyarakat, khususnya yang kurang mampu, dalam memenuhi kewajiban agama untuk anak-anak mereka.
"Kegiatan ini tentu sangat bermanfaat, terutama bagi keluarga kurang mampu yang ingin menyunatkan anak-anaknya," ujarnya.
Effendi menjelaskan bahwa sunat adalah kewajiban bagi laki-laki muslim yang telah memasuki usia akil baligh. Selain itu, sunat juga memiliki manfaat dari segi kesehatan.
"Sunat bukan hanya kewajiban agama, tetapi juga cara menjaga kebersihan dan kesehatan alat kelamin laki-laki," jelasnya.
Politisi Partai Demokrat ini juga berharap kegiatan semacam ini dapat menjadi agenda rutin yang dilaksanakan setiap tahun.
"Saya berharap kegiatan ini terus berlanjut di masa mendatang sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat," tutup Effendi.