Tangkal Curanmor, Masyarakat Diminta Pasang Kunci Ganda
Aksi pencurian sepeda motor (Curanmor) hingga kini kian marak terjadi di Kota Palangka Raya. Masyarakat diminta untuk dapat berhati-hati dan mengunci ganda, agar kendaraan bermotor dapat aman dari pencurian.

Palangka Raya - Aksi pencurian sepeda motor (Curanmor) hingga kini kian marak terjadi di Kota Palangka Raya. Masyarakat diminta untuk dapat berhati-hati dan mengunci ganda, agar kendaraan bermotor dapat aman dari pencurian.
“Hal yang paling sederhana untuk mencegah dan menjadi korban curanmor, masyarakat saat memarkirkan kendaraan pastikan kunci kontak tercabut dan mengunci ganda kendaraannya," kata Wakapolresta Palangka Raya, AKBP Andiyatna, Minggu 20 Agustus 2023.
Menurutnya, tindak pidana pencurian kendaraan bermotor terjadi bukan karena hanya ada kesempatan dari si pelaku, namun juga karena faktor kelalaian pemilik kendaraan bermotor yang juga dimanfaatkan si pelaku.
"Baik itu di dalam rumah maupun di halaman rumah, para pelaku kejahatan tentunya memiliki banyak cara dalam memuluskan aksinya," jelasnya.
Selain menggunakan kunci ganda, apabila kendaraan bermotornya dilengkapi dengan alarm. Hendaknya alarm tersebut dapat diaktifkan untuk mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.
"Simpan kendaraan di lokasi yang aman, apabila parkir usahakan parkir dekat dengan kamera pengawas atau petugas parkir dan jangan lupa untuk mengunci ganda atau mengunci setang kendaraan anda,” tandasnya. (Ai)